Seiko diver 7002 merupakan seri dari jajaran Seiko diver yang jangka waktu produksinya termasuk yang terpendek. Merupakan fase perpindahan dari penggunaan mesin 6309 ke 7S26. Seri ini memang kurang diburu penggemar jam karena mereka kurang menyadari, bahwa seri 7002 populasinya lebih sedikit karena memang hanya diproduksi dalam kurun 1988-1996. Apalagi seri 7002 yang sudah ber-WR (water resist) 200m, yang nantinya diterapkan ke seri 7S26 (SKX series).
Dan berikut ini adalah salah satu varian dari seri 7002 yang ber-WR 200 m, yang periode produksinya diperkirakan 1995-1996 saja. Seri dari varian ini adalah 7002-7020. Desainnya sangat khas juga. Bezel solid tanpa insert. Hour makers model timbul dengan ada lingkaran stainless di tiap marker. Kondisi all original and in very good condition. Hands, dial, case dan crystal semua masih bagus. Hanya bezel aja yang kelihatan ada bekas pemakaian.
Case untouched, gurat-gurat pabrik di daerah brushed bagian atas case masih jelas. Bezel muter 1 arah dengan klik mantap dan gak longgar.
Crown masih berfungsi dengan baik. Muter 3x putar dan lancar untuk setting jam, hari & tanggal.
Backcase masih mulus, hanya ada bekas pemakaian yang hampir gak terlihat. Tertulis 5D0944 (made in December 1995).
Penjualan akan disertakan original Jubilee bracelet. Dengan ada bekas pemakaian halus di buckle.
++ SOLD ++
Berminat bisa menghubungi HP : 083835986379 (SMS prefered)
Berminat bisa menghubungi HP : 083835986379 (SMS prefered)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar